rss

Minggu, 22 Agustus 2010

60 Ikan Paus Bunuh Diri massal

Hampir 60 ikan paus pilot mati massal setelah terdampar di satu pantai Selandia Baru, Jumat (20/8/2010).

Ke-60 ikan itu adalah bagian dari 73 ikan paus yang terdampar secara massal dan ditemukan menjelang siang di wilayah tersebut.

"Ikan paus itu mungkin terdampar di pantai pada malam hari. Itu sebabnya mengapa banyak ikan paus mati sebelum operasi penyelamatan dilancarkan," kata Carolyn Smith dari Departemen Pelestarian Hewan.

Menurut Carolyn, angin kencang dan hujan lebat yang mengguyur daerah di sekitar Pantai Kaitaia di utara Selandia Baru membantu proses ini.

"Minimal tubuh ikan yang terdampar tersebut tidak mengalami dehidrasi dan kering. Namun, kondisi tersebut juga membuat petugas sulit mengembalikan mereka ke laut," katanya.

Menurut para petugas penyelamat hewan, sedikitnya dibutuhkan lima orang untuk membawa satu ikan paus yang memiliki berat 1,5 ton itu ke laut.

Ini merupakan kejadian yang tidak biasa, puluhan ikan paus terdampar di sepanjang pantai Selandia Baru. Namun, pada Desember lalu, sekitar 100 ikan paus "bunuh diri" di sepanjang Pantai South Island.



0 komentar:


Posting Komentar

 
My Popularity 

(by popuri.us) 100 Blog Indonesia Terbaik

Mengenai Saya

Foto saya
adalah seorang mahasiswa yang mencoba untuk belajar bekerja dengan kata, menulis dengan kalimat dan bersuara dengan lantang